Finally, I Bought Rollover Reaction SUEDED! Lip & Cheek Cream, Lip Balm, Face Mist and Cleansing Wipes!

by - June 08, 2018

Saatnya menebar ratjuuuun tentang per-beauty-an disini! Sudah lama saya tidak posting tentang beauty baik itu makeup atau skincare review. Hari ini, saya akan mengulik hasil belanjaan saya di Rollover Reaction, Plaza Indonesia. Mau tau apa saja yang saya beli? Cus yuuuuuk~ 


Mungkin kalian semua sudah tidak asing mendengar tentang brand satu ini, yaitu Rollover Reaction. Betul tidak?

Bagi yang baru dengar, Rollover Reaction merupakan brand Indonesia yang berdiri sekitar tahun 2014 didirikan oleh empat sahabat yaitu Dinar, Naya, Sarah serta Novi dan Rollover Reaction ini menghasilkan berbagai macam produk kecantikan salah satunya adalah produk lipstik matte. Dan saya merupakan orang yang ketinggalan jaman, tahun 2018 baru punya dooong~


Beberapa waktu yang lalu, saya dan juga sahabat kecil saya alias sahabat SD yang bernama Abadiah Dzuliati dengan super niat banget pergi ke Plaza Indonesia karena ingin melihat langsung outletnya. Padahal ada janji buka puasa dirumah sahabat SD kami di daerah Bekasi, Harapan Indah. Cukup niat bukan? Kami janjian di Plaza Indonesia sekitar pukul 3, tapi karena suatu hal kami baru ketemu sekitar setangah 4. Bukan dikarenakan jam karet, tapi karena si Babad ini nyasar dan dia bilang, "Kok gue ada di East-nya Grand Indonesia?" :33333

Setelah bertemu di depan Sephora-nya Plaza Indonesia, kami langsung ke EX-nya lantai 4. Enggak butuh waktu lama untuk sampai dan melihat-lihat disana, jam 4 lewat kami selesai memilih dan membeli barang yang kami inginkan. Dan lagi-lagi, si Babad salah milih shade ternyata, yang ada di tempat tester ternyata ada yang salah penempatannya.

Sekian cerita berburu si Rollover Reaction, sekarang lanjut barang apa saja yang saya beli kemarin disana. Kita bahas detik ini juga:

1. Lip Balm - Nourishing, Rp 95.000,-

http://www.rollover-reaction.com/shop-/65-lip-balm.html

Asli lipbalm ini enak banget, enggak bohong deh sayaaa! Pertama kali coba di sananya langsung, saya langsung jatuh cinta sama lipbalm ini. Dia benar-benar melembapkan di bibir saya yang super kering ini. Aromanya juga enak banget!!


2. SUEDED! Lip and Cheek Cream (Saddie), Rp 129.000

http://www.rollover-reaction.com/shop-/10-saddie.html

Sejujurnya saya sempat galau memilih warna lipstik disini, karena apa? Warnanya cantik-cantik gilaaaa! Beneran deh sumpah, rasanya beli satu enggak cukup tapi sayang dompet jadi mending beli satu dulu lalu dihabiskan dan baru beli lagi. Oya, dia enggak bikin bibir kering, formulanya enak dan juga enggak ngecrack gitu kalau kata bahasa orang-orang di youtube lagi nyoba lipstik.


3. Face Mist - Hydrating, Rp 125.000 


Face mist hydrating ini mempunyai kandungan aloe vera, oat, dan juga bunga mawar. Cukup melembabkan kulit wajah dan juga menyegarkan kulit wajah saat cuaca di Jakarta sedang panas-panasnya di bulan puasa ini menurutku.


4. Face Wipes, Rp 55.000


Face Wipes atau Facial Cleansing Wipes ini sama kayak micellar water tapi versi praktisnya aja berbentuk tisu. Jadi buat yang suka traveling tidak usah repot-repot bawa perintilan yang banyak. Dan yang saya suka adalah dia itu alcohol free, oya ini saya dapat gratisan dari Rollover Reaction-nya tapi yang lainnya beli sendiri kok~

Ini sebelum kemasannya dibuka

Ini setelah kemasannya di buka
Ada yang pengin lihat review lengkapnya? Kalau ada nanti saya buatkan di postingan lainnya ~

---------------------------------------------------------------------------------

R O L L O V E R R E A C T I O N


S T O R E
Plaza Indonesia EX Lantai 4, Jl. M.H. Thamrin No.Kav 28, Gondangdia, Menteng, 
Central Jakarta City, Jakarta 10350

---------------------------------------------------------------------------------

 P R O D U C T I O N

Camera: iPhone 5S (http://a.co/eGpACCF)
Laptop: Asus X555b (http://a.co/dSgSvTz)

---------------------------------------------------------------------------------

disclaimer: I am not getting paid to make this article.
Love,

fridaputri

You May Also Like

3 comments

  1. Sumpah aku penasan banget sama face mistnya, sayang...harganya cukup mahal buat ukuran kantongku hiks...hiks..

    www.coolatmoshpeer.vom

    ReplyDelete
  2. Facial wipes ini kayak tisu basah gitu yah buat makeup remover? Atau kapas biasa gitu?

    ReplyDelete
  3. Waaa aku baru tau RR punya face mist dan face wipes, aku tanya produk RR lebih ke pewarna bibir

    ReplyDelete